Penanganan Sampah Pada Kegiatan atau Event
Pekerja Penanganan Sarana Umum (PPSU) Petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak selain mengerjakan tugas rutin setiap hari, pekerja tersebut juga melaksanakan tugas mengangkut, menyapu dan membersihkan lokasi-lokasi tertentu seperti kegiatan, acara atau event-event yang melibatkan warga masyarakat yang begitu banyak, hal ini sangat penting karena memang membutuhkan penanganan secara cepat sehingga lokasi tempat dilaksanakannya kegiatan/even tersebut tetap terjaga kebersihannya.
Kegiatan atau Event tersebut sering dilaksanakan di berbagai lokasi pada wilayah Kota Pontianak, bermacam-macam kegiatan yang dilaksanakan oleh panitia pelaksana dengan catatan panitia kegiatan tersebut harus meminta izin terlebih dahulu kepada instansi terkait, salah satunya Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak karena terkait sampah yang diakibatkan dari even/kegiatan tersebut.
Apalagi saat ini adalah tahun-tahunnya kampanye menuju pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 banyak sekali Partai-partai politik melakukan kegiatan-kegiatan yang melibatkan simpatisan dan massa yang begitu ramai secara otomatis pada kegiatan tersebut menimbulkan sampah yang tersebar pada sekitar lokasi, oleh karena itu petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup telah disiapkan berdasarkan surat permohonan bantuan kebersihan dari panitia penyelenggara untuk membersihkan lokasi pasca acara atau kegiatan itu dilaksanakan, panitia kegiatan harus tetap berkoordinasi dengan petugas pengawas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak terkait penyapuan dan angkutan sampah dilapangan.
Setiap pasca kegiatan atau event berlangsung di Kota Pontianak lokasi tetap terjaga kebersihannya, hal ini berkat kolaborasi dan kerja sama yang baik antara panita penyelenggara tetap berkoordinasi dengan pengawas dan petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak.